ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. “M” G2P1AO DENGAN PEMANFAATAN VIDIO KOMPRES AIR HANGAT JAHE UNTUK MENGURANGI KETIDAKNYAMANAN NYERI PUNGGUNG DI PMB “N” TAHUN 2024
Kata Kunci:
ibu hamil, nyeri punggung, kompres air hangat jaheAbstrak
Nyeri Punggung pada ibu hamil merupakan salah satu ketidaknyamanan yang sering terjadi terutama pada ibu hamil trimester III dan dapat diatasi dengan melakukan kompres air hangat jahe. Menurut survei yang dilakukan di Praktek Mandiri Bidan “N” didapati hasil sebanyak 30% ibu hamil mengalami nyeri punggung, 16% mengeluh sering buang air kecil, 19% mengeluh kaki bengkak, 14% sulit tidur, dan keluhan lainnya sebanyak 11%, serta ibu hamil yang tidak memiliki keluhan sebanyak 10%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intensitas nyeri setelah pemberian kompres air hangat jahe pada ibu hamil yang mengeluh nyeri punggung. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan melakukan pengkajian sampai memberikan asuhan. Subjek penelitian dalam studi kasus ini adalah Ny.”M” yang mengalami nyeri punggung dan diberikan intervensi kompres air hangat jahe. Asuhan kompres air hangat jahe pada punggung pasien dilakukan selama ± 2 minggu yang diberikan secara rutin dengan frekuensi dua kali dalam sehari dengan durasi ±15 menit. Dalam studi kasus ini pasien juga dibekali media edukasi dan panduan dalam melakukan kompres air hangat jahe berupa vidio animasi mengenai tata cara membuat air hangat jahe dan tata cara melakukan kompres air hangat jahe. Kesimpulan studi kasus ini yaitu setelah dilakukan pemberian kompres air hangat jahe pada punggung, pasien merasa lebih rileks dan intensitas nyeri berkurang. Diharapkan kompres air hangat jahe ini dapat diaplikasikan terutama pada ibu hamil dengan keluhan nyeri punggung.
Referensi
Sinaga, T. H., Juliarti, W., & Triana, A. (2024). Kompres Hangat Air Jahe Untuk Mengurangi Nyeri Pada Ibu Hamil di Klinik Pratama Afiyah Pekan Baru Pada Tahun 2023. Jurnal kebidanan terkini Current Midwifery Journal), 1, 1-8.
Aisah, S., Ismail, S., & Margawati, A. (2021). Edukasi Kesehatan Dengan Media Video Animasi: Scoping Review. Jurnal perawat indonesia, 5, 641-655.
Amin, M., & Novita. (2022). Senam Hamil Untuk Mengurangi Nyeri Punggung Trimester III. Jurnal Keperawatan Merdeka (JKM), 2, 66-72.
Anggraini, W. Y., Ni’amah, S., & Suwi’i. (2023). Efektivitas Senam Hamil Terhadap Nyeri Punggung Pada Ibu Hamil Trimester III. Jurnal Penelitian Perawat Profesional, 5, 491-498.
Ani Triana, T. W. (2023). Kompres Hangat Air Jahe Untuk Mengurangi Nyeri Punggung pada Ibu Hamil diKlinik Pratama Afiyah Kota Pekanbaru Tahun 2023. jurnal kebidanan terkini, 1, 1-8.
Armawati. (2021). Gambaran penggunaan kontrasepsi pada pasangan usia subur. Makassar: Universitas Hasannudin.
Arum Mega, M. N., Rahmawati, A., & Meirrani, A. (2022). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Nyeri Punggung Ibu Hamil Trimester III. Jurnal Ilmiah Kebidanan, 6(1), 14-30.
Bahrudin, M. (2017). Patofisiologi Nyeri (pain). Patofisiologi Nyeri (pain), 13, 7-13.
Dewi, N. (2022). Asuhan Kebidanan Komperhensif Pada Ibu Hamil Yang Mengalami Nyeri Pinggang dengan Pemberian Kompres Hangat Air Rebusan Jahe di Komunitas Pada Tahun 2022. Bandung: Universitas Bakti Kencana.
Fatimah, S. (2020). analisis faktor yang berhubungan dengan persalinan. Jurnal kebidanan, 6(3), 277-281.
Fauziah, H. (2016). Laporan Tugas Akhir Asuhan Kebidanan Komperehensif Pada NY.”N “ Dengan Preeklamsia Berat di Wilayah Kerja Kota Balikpapan. Balikpapan: Politeknik Kesehatan Kalimantan Timur.
Febi Sukma. (2021). Modul Asuhan Kebidanan Masa Nifas. Jakarta: Fakultas Kedokteran Dan Kesehatan.
Febriyanti, P. (2022). Literature Review: Efektivitas Terapi Musik Terhadap Penurunan Tingkat Kecemasan Pada Persalinan. Sarjana Thesis, Universitas Brawijaya. Literatur Review, 1-7.
Hardjito, K. (2019). Pemilihan Metode Kontrasepsi Berdasarkan Status Paritas Wanita Usia Subur. Jurnal Koekoeh Harjidito, 6(2), 24-35.
Indonesia, B. P. (2020). Angka Kematian Bayi/AKB (Infant Mortality Rate/IMR) Hasil Long Form SP2020 Menurut Provinsi/Kabupaten/Kota, 2020. Jakarta: Badan Pusat Statistik Indonesia.
Kusumawati, T. T. (2019). Pemberian Kompres Jahe Untuk Menurunkan Nyeri Punggung Bawah Ibu Hamil Trimester III Pada Asuhan Keperawatan Maternitas. Jurnal Publikasi, 1-8.
Maulana, H.E. (2022). Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. N di Puskesmas Mamburungan Kota Tarakan. Borneo: Universitas Borneo.
Meiski Rembang, R. a. (2020). Persepsi Masyarakat Tentang Pentingnya Keluarga Berencana di Desa Doloduo Kecamatan Dumoga Barat. Persepsi Masyarakat Tentang Pentingnya Keluarga, 1-11.
P. M. (2021). Buku Ajar Konsep Kependudukan Dan KIE dalam Pelayanan KB. Sidoarjo Jawa Timur: Umsida Press.
Puspitasari, R. D., Sulistiawati, H., & Sari, R. N. (2022). Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny “R” G3P2A0 34 Minggu Kehamilan Normal dengan Keluhan Nyeri Punggung. Jurnal Kebidanan, 12(2), 148-156.
R. W. (2022). Asuhan Kebidanan Pada Bayi Baru Lahir Normal. Jurnal Kebidanan Terkini, 2, 2.









